product key windows 10 pro
Komputer

Cara Mencari Product Key Windows 10 Pro [100% Berhasil]

Product key Windows 10 Pro, Home, ataupun seri lainnya adalah sekumpulan 25 serial kode unik yang dipakai untuk melakukan aktivasi sistem operasi kamu, baik di komputer ataupun laptop.

Bukan hanya itu saja, product key ini juga memiliki fungsi yang lain yakni untuk membedakan antara komputer (PC) yang satu dengan yg lainnya.

Secara umum, kode serial ini hanya dapat digunakan pada satu perangkat komputer/laptop saja. Namun, tidak menutup kemungkinan kalau satu product key bisa dipakai di beberapa komputer.

Kalau saja kamu membeli OS Windows 10 versi original dengan cakram fisik, pastinya kamu akan melihat sebuah deretan nomor yang terdapat pada kotak pembelian atau di stiker cakram tersebut.

Lantas, bagaimana kalau saja kotak pembelian Windows 10 tersebut hilang? Bagaimana cara untuk melihat serial number windows 10 tersebut?

Cara Melihat Product Key Untuk Yang Pembelian Fisik

Jika kamu membeli OS Windows 10 original dengan cara pembelian fisik (ada kotak pembeliannya), namun kotak tersebut hilang dan kamu ingin melihat kode aktivasi windows tersebut, begini caranya:

  1. Buka laptop/komputer kamu, lalu klik menu Search yang ada pada desktop bar (tepat di samping logo Start).
  2. Silakan kamu ketikkan “Activation” pada kolom pencarian.
  3. Kemudian akan muncul sebuah menu Activation, klik saja dan kamu akan melihat deretan kode aktivasi pada opsi keterangan yang bertuliskan product key.
  4. Selesai, silakan catat kode tersebut.

Melihat Product Key Windows 10 Hasil Update Gratis

Lalu, bagaimana jika Windows 10 yang kamu gunakan adalah hasil upgrade dari Windows 7 atau Windows 8? Karena sudah jelas kamu tidak akan bisa melihat serial numbernya dengan cara di atas.

Nah, kalau memang Windows 10 yang kamu gunakan adalah hasil dari promo upgrade gratis dari Microsoft, maka di bagian keterangan product key akan ada tulisan “Windows 10 on this device is activated with a digital entitlement“.

Akan tetapi, kamu nggak usah khawatir atau bingung. Yang harus kamu lakukan adalah dengan menginstall sebuah software bernama KeyFinder, maka masalah tersebut akan teratasi.

Kalau masih bingung dengan caranya, silakan kamu simak langkah-langkah dari Mahatekno di bawah ini:

  1. Pertama, silakan unduh aplikasi/software KeyFinder melalui website resminya (klik di sini).
  2. Jika sudah, silakan kamu install terlebih dahulu program .exe tersebut (biasanya kurang lebih 3 menit proses instalasinya).
  3. Setelah terpasang, silakn jalankan program KeyFinder tersebut, dan Taraaa! product key Windows 10 Pro kamu akan terlihat!
  4. Selesai.

Demi menjaga keamanan data kode aktivasi tersebut, bisa saja sewaktu-waktu kamu membutuhkannya, silakan simpan dengan cara klik opsi File >> Save As.

Saran dari saya silakan kamu simpan file tersebut di OneDrive. Jadi, jika suatu saat PC (laptop/komputer) kamu bermasalah, kamu masih tetap masih bisa mengaksesnya dengan mudah.

Bagaimana, sangat mudah sekali bukan? Coba kamu praktekan sekarang juga!

Posted by
Muhamad Ilyas

Bercita-cita ingin kuliah jurusan sistem informasi di Universitas Siber Asia (UNSIA), sangat hobi dengan hal tentang teknologi dan bisnis online.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *